Alhamdulillah ‘ala kulli hal, kita memuji Allah dalam setiap keadaan, kemudian kita ucapkan salam dan shalawat kepada nabi Muhammad, keluarga dan semua sahabatnya serta yang meneladani mereka hingga akhir zaman.
Di tahun 2013 blog kita ini mendapat pembatasan download dari dropbox maka kami buat link utama di Ubuntu One, setelahnya Ubuntu One-pun linknya mati; sampai sekarang ini kita link-kan (umumnya) file CHM ke Google Drive dan Alhamdulillah sampai sekarang lancar….
Sekitar beberapa hari yang lalu seorang pembaca blog ini menyampaikan adanya link yang mati, dan setelah kami periksa adalah dari link DropBox; DropBox mengubah alamat link semua file dan tidak bisa lagi direct download, bila link lama diklik akan muncul seperti gambar berikut:
Untuk kejadian ini kami menambah link pada postingan yang memakai link Dropbox (jumlah file kami di DropBox mencapai ratusan file) dengan link dari Google Drive dan atau Google Site dan atau WordPress, disamping juga memperbaiki link dropbox (sesuai kebijakan dropbox tidak bisa lagi direct download), pada kesempatan ini telah kami perbaiki 10 postingan di www.ibnumajjah.com setelah sebelumnya kami perbaiki di www.ibnumajjah.wordpress.com yaitu:
- Download Khutbah Jum’at
- Khutbah Idhul Fithri
- Silsilah Hadits Shahih
- Dajjal Malapetaka Akhir Zaman
- Dzikir Pagi dan Petang
- Pembagian Tauhid
- Fatwa Mengobati Penyakit Was-Was
- Doa-Doa Haji dan Umroh
- Kaidah Mu’amalah
- Biografi Umar bin Abdul Aziz
Semoga kami dimudahkan untuk menambah dan memperbaiki link-link download yang mengarah ke DropBox, Amin…