Nama eBook: Pedoman Puasa dan Hari Raya
Penulis: Para Ulama dan Ustadz Ahlus Sunnah
Pengantar:
الحمد لله رب العالمين. وصلى الله على نبينا محمد وعلى آله وصحبه ومن تبعهم بإحسان إلى يوم الدين، أَمَّا بَعْدُ
Alhamdulillah kita telah berada di bulan Sya’ban menuju Bulan Mulia Bulan Ramadhan, atas kasih sayang Allah kami bisa meng-compile sebagian besar eBook-eBook yang seputar Puasa dan Hari Raya yang kami beri Judul “Pedoman Puasa dan Hari Raya, Menuju Insan Ber-Taqwa“, adapun eBook yang disatukan dalam eBook ini adalah:
- Bekal Ramadhan oleh Syaikh Muhammad bin Jamil Zainu رحمه الله yang terdiri dari 20 Topik
- Sifat Shaumin Nabi صلى الله عليه وسلم fii Ramadhan oleh Syaikh Salim ‘Ied al-Hilali dan Syaikh Ali Hasan yang terdiri dari 23 tema dan setiap tema memiliki beberapa topik
- Rasulullah di Bulan Ramadhan oleh Syaikh Musa Alu Nasr خفظه الله
- Amalan di Bulan Suci Ramadhan oleh Ustad Mohammad Iqbal Ghazali
- Kaidah Fiqh Seputar Puasa oleh Ustadz Ahmad Sabiq خفظه الله yang berisi 4 Kaidah
- Pembatal Puasa di Zaman Modern oleh Ustadz Abu Ibrohim Muhammad Ali A.M خفظه الله yang menjelaskan 4 masalah kontemporer dan hubungannya dengan Puasa
- Doa dan Dzikir Seputar Puasa yang berjumlah 7 Doa dan Dzikir yang sebelumnya telah diterbitkan di Blog kami doandzikir.wordpress.com
- Tafsir Surat al-Qadr oleh Ibnu Katsir asy-Syafi’i dan Tafsir Ayat Puasa oleh Syaikh Salim bin ‘Ied Hilali [Selengkapnya …]