Segala puji hanyalah milik Alloh Pemelihara Alam Semesta, Sholawat dan Salam semoga senantiasa terlimpahkan atas Nabi kita Muhammad صلي الله عليه وسلم, kepada keluarga dan seluruh sahabat beliau. Amma ba’du:
Kebanyakan tulisan arab di web maupun blog adalah seperti berikut :
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ
Tampilan tersebut selain kecil biasanya juga hanya dengan font Times New Roman [atau default web/blognya]
Alhamdulillah, hal seperti diatas tidak pada blog yang kita cintai ini, Untuk itu kami tuliskan caranya [untuk para blogger] agar tulisan arab terlihat indah di wordpress [baik gratisan maupun berbayar] yaitu:
- Masuk mode HTML
- Pastekan kode berikut
<p style=”text-align:right;padding-left:30px;line-height:150%;font-family:Traditional Arabic;font-size:22px;”>tulis atau paste disini tulisan arab disini</p>
- Keterangan
- right: adalah perataan teks, bisa diganti left atau center
- Traditional Arabic: adalah jenis font/ huruf, dapat diganti dengan Andalus atau Simflified Arabic atau Arabic Typesetting dan font lainnya yang mendukung arabic
- 22px: adalah besar font, makin besar nilainya maka akan besar tampilannya
- tulis atau paste disini tulisan arabnya: ganti dengan tulisan arab atau pastekan tulisan arab
- Padding: jaraknya dari tepi (bisa right atau left)
- line-height: adalah jarak spasi paragraf
- Penting: Kita dapat menghilangkan kode yang tidak dibutuhkan semisal padding atau line-height
Contoh:
Font Traditional Arabic dengan 22px, perataan right [kanan]
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ
Font Andalus dengan 32px, perataan center [tengah], warna merah
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ
Font Sagoe UI 24px, perataan left [kiri], warna biru
بِسْمِ اللهِ الرَّحْمنِ الرَّحِيمِ
Catatan:
- Pemberian warna kembali ke-mode visual dengan menggunakan tool ‘Select texc color’ dilambangkan dengan huruf A dan dibawahnya garis tebal berwarna [defaultnya hitam]
- Font/huruf-huruf tersebut sudah harus terinstall di komputer kita dan pengunjung
- Untuk tulisan arab dari Al-Qur’an bisa antum download disini, sehingga tinggal paste
- Untuk menulis arab di word dan lainnya silahkan baca disini
- contoh tulisan arab yang lumayan banyak silahkan dilihat di doandzikir.wordpress.com
- Semoga bermanfaat bagi kita semua..